Keren, Usaha Kuliner Es Bubur Kacang Ijo di Giligenting Beromzet Jutaan Rupiah

Es Bubur Kacang Ijo Aenganyar
(Dok) Sulioni – Kedai Ibu Nur Hasanah Jl. Raya Aenganyar

FALIHMEDIA.COM | AENGANYAR – Dunia usaha di era globalisasi saat ini memang banyak macamnya, apa lagi di bidang kuliner di Giligenting sendiri juga tidak mau kalah banyak kuliner yang bisa ditemui disepanjang jalan raya, dari yang mulai jualan tahu pentol, bakso hingga es bubur kacang ijo seperti yang tengah di geluti oleh Ibu Nur Hasanah (26) tahun bersama suaminya asal Dusun Manding, Desa Aenganyar, Kecamatan Giligenting, Kabupaten Sumenep.

Di kedai Ibu Nur Hasanah juga tidak hanya menyediakan es bubur kacang ijo, juga menyediakan pop ice, makanan anak-anak dan juga krupuk.

Saat ditanya pewarta Falihmedia.com di kedainya, Ibu Nur Hasanah mengatakan pihaknya sengaja berjualan es bubur kacang ijo agar beda dengan yang lain dan juga modalnya sedikit.

“Selain rasanya manis, kacang ijo juga kaya akan serat selain itu juga merawat budaya madura karena bubur kacang ijo kan khas madura hanya saja di beri es agar tambah segar, selain itu modalnya juga minim hanya Rp. 100.000,” kata Ibu Nur Hasanah kepada Falihmedia.com, Rabu (1/2/2023).

Ibu Nur Hasanah mengaku bahwa pihaknya sudah beberapa bulan akhir ini membuka kedai dengan berjualan es bubur kacang ijo.

“Kami buka dari pagi pukul 07.00 sampai malam pukul 21.00 WIB, untuk harganya sendiri cukup murah meriah hanya Rp. 5000 per porsi,” jelasnya.

Dari pagi sampai malam, ujar Ibu Nur Hasanah untuk bubur kacang ijo bisa menghabiskan satu panci, jika ramai pengunjung omzetnya bisa mencapai ratusan ribu rupiah.

“Alhamdulillah kalau rame pendapatannya juga cukup lumayan bisa mencapai Rp. 150.000,” ujarnya.

Selain tempatnya yang strategis, di pertigaan jalan raya yang dekat dengan masjid dan juga pelabuhan tangge’ bliker sehingga kedainya tidak pernah sepi dari pembeli.

“Tidak tentu sih, ya kalu rame ya rame. Tidak pas setiap hari ramenya, tapi masih aman untuk pendapatan,” pungkasnya. (Sulioni/Team)

  Anda dapat menyiarkan ulang, menulis ulang, dan atau menyalin konten ini dengan mencantumkan sumber falihmedia.com

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon