TK PGRI Melati Putih Saronggi Gelar Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila

Foto kegiatan siswa TK PGRI Melati Putih membuat olahan jagung tradisional dalam proyek P5 dengan tema "Aku Cinta Makanan Tradisional Indonesia"

FALIHMEDIA.COM | SUMENEP – TK PGRI Melati Putih (TKS Melati Putih) yang terletak di Desa Langsar, Kecamatan Saronggi, Kabupaten Sumenep, turut serta dalam Program Sekolah Penggerak Angkatan 2 dengan menyelenggarakan kegiatan Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5). Proyek kali ini mengusung tema “Aku Cinta Indonesia” dengan subtema “Aku Cinta Makanan Tradisional Indonesia”.

Kepala sekolah, Lathifah Hasan, menjelaskan bahwa tujuan utama kegiatan ini adalah untuk mengenalkan siswa pada makanan tradisional Indonesia, khususnya olahan jagung yang kaya akan filosofi dan kearifan lokal.

“Proyek ini dirancang untuk menanamkan rasa cinta pada budaya Indonesia, melalui pengenalan berbagai olahan jagung yang berasal dari berbagai daerah,” kata Lathifah, Selasa (11/2/2025).

Peserta didik diajarkan cara membuat makanan tradisional berbahan dasar jagung, yang bukan hanya lezat, tetapi juga sehat, sebagai upaya melestarikan kuliner tradisional.

Dalam kegiatan ini, kata Latifah siswa diajak untuk menggali pengetahuan mengenai jagung, mengamati berbagai jenis jajanan berbahan dasar jagung yang ada di pasar dan sekitar lingkungan sekolah, hingga akhirnya membuat kreasi makanan jagung mereka sendiri.

“Orang tua juga dilibatkan untuk mendampingi anak-anak dalam membuat makanan tersebut di rumah, kemudian mempresentasikannya di depan teman-teman di sekolah,” katanya.

Proyek ini bertujuan untuk membangun kreativitas, kemandirian, serta memperkenalkan nilai kebhinekaan global melalui kuliner yang erat dengan budaya Indonesia.

“Dengan adanya kegiatan seperti ini, diharap siswa diharapkan dapat membuat poster atau gambar yang mengajak teman-teman dan keluarga mereka untuk lebih mengenal makanan tradisional Indonesia dan menjadikannya pilihan bekal sehat di sekolah,” pungkas Latifah.

  Anda dapat menyiarkan ulang, menulis ulang, dan atau menyalin konten ini dengan mencantumkan sumber falihmedia.com

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *