Kodim 0827/Sumenep Gelar Upacara Bendera Peringati HUT TNI ke-79, Pimpin Amanat Panglima TNI

Kasdim 0827/Sumenep, Mayor Cba Ari Pamungkas, memimpin upacara bendera di Makodim 0827/Sumenep, Oktober 2024

FALIHMEDIA.COM | SUMENEP – Kodim 0827/Sumenep menggelar upacara bendera rutin, yang berlangsung di lapangan apel Makodim 0827. Upacara tersebut dipimpin oleh Kasdim 0827/Sumenep, Mayor Cba Ari Pamungkas, yang bertindak sebagai pemimpin dalam pembacaan amanat Panglima TNI, Jenderal TNI Agus Subiyanto, S.E., M.Si.

Komandan upacara kali ini adalah Danramil 0827/15 Batu Putih, Lettu Inf Chamim, dengan kehadiran para perwira staf, jajaran Danramil, anggota Kodim, serta pegawai sipil.

Panglima TNI mengingatkan tentang pentingnya bulan Oktober 2024 sebagai bulan bersejarah bagi TNI, di mana HUT TNI ke-79 diperingati pada tanggal 5 Oktober.

“Terima kasih kepada seluruh personel yang telah berpartisipasi dalam peringatan tersebut, baik sebagai bagian dari kepanitiaan maupun sebagai peserta dan pendukung upacara,” ujar Panglima TNI, Jenderal TNI Agus Subiyanto, S.E., M.Si dalam amanatnya, pada Kamis (17/10/2024).

Agus Subiyanto juga menyinggung dua agenda politik nasional yang akan datang. Pertama, pelantikan Presiden dan Wakil Presiden RI pada tanggal 20 Oktober 2024, serta pemilihan kepala daerah serentak di 37 provinsi dan 508 kabupaten/kota pada bulan November.

“Kembali komitmen netralitas TNI dalam politik, di mana netralitas ini dianggap penting untuk menjaga wibawa pemerintah dan kelangsungan pembangunan,” tegasnya.

Lebih lanjut, Panglima TNI mengingatkan bahwa TNI memiliki tugas dalam membantu Polri dalam pengamanan setiap tahapan Pilkada serentak dan untuk selalu memetakan potensi kerawanan di wilayah masing-masing.

“Untuk itu saya mengimbau agar para prajurit menjaga sinergi antara TNI-Polri serta membangun komunikasi yang baik dengan tokoh masyarakat dan instansi terkait,” ucapnya.

Mengakhiri amanatnya, Panglima TNI menyampaikan agar seluruh prajurit terus meningkatkan kualitas keimanan dan ketakwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa, menjaga soliditas, serta memperkuat hubungan TNI dengan rakyat, karena kemanunggalan tersebut adalah kekuatan utama dalam menghadapi berbagai ancaman.

  Anda dapat menyiarkan ulang, menulis ulang, dan atau menyalin konten ini dengan mencantumkan sumber falihmedia.com

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *