Bupati Sumenep Gelar Kalender Wisata, Sebut Ekonomi Rakyat Kecil Terdongkrak


FALIHMEDIA.COM | SUMENEP – Inovasi Bupati Sumenep Achmad Fauzi yang meluncurkan sebanyak 61 kegiatan wisata dalam Kalender Wisata Tahun 2023 mampu menimbulkan efek domino positif.

Selain berhasil meningkatkan jumlah wisatawan ke Sumenep, kalender wisata juga mampu mendongkrak ekonomi rakyat kecil.

Dalam gelaran Festival Jaran Serek pada Sabtu (27/5/2023) misalnya, ribuan orang terlihat memadati Kota Sumenep demi bisa menyaksikan atraksi kuda menari.

Dengan banyaknya animo masyarakat yang menyaksikan Festival Jaran Serek, banyak pelaku usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) yang terbantu. Ini imbas meningkatnya pendapatan yang mereka terima.

“Terima kasih Pak Bupati, karena acara Jaran Serek, Alhamdulillah rezeki kami bertambah, terutama PKL di Pasar Bangkal,” kata Masdhen, salah satu pedagang di Pasar Bangkal yang omzetnya bertambah karena gelaran kalender wisata.

Jaran Serek merupakan satu dari puluhan agenda wisata yang dibuat Bupati Sumenep Achmad Fauzi sepanjang 2023.

Total setidaknya terdapat 61 agenda wisata yang bisa dinikmati di Kabupaten Sumenep Madura.

Saat dikonfirmasi, Bupati Sumenep Achmad Fauzi bersyukur ikhtiar untuk memajukan kabupaten paling ujung timur di Pulau Madura ini bersambut positif.

Menurut tokoh muda Madura itu, peluncuran kalender wisata bukan hanya dibuat untuk memajukan sektor pariwisata di Kabupaten Sumenep.

Lebih dari itu, kalender wisata sekaligus demi meningkatkan kesejahteraan rakyat kecil.

“Ketika banyak gelaran di Sumenep, akan banyak wisatawan yang hadir. Maka dengan sendirinya, ekonomi mikro semakin berputar karena banyaknya kebutuhan yang diperlukan para wisatawan,” tutur Bupati Achmad Fauzi pada TribunMadura.com, Minggu (28/5/2023).

Suami Nia Kurnia Fauzi ini juga menegaskan jika 61 kalender wisata juga sebagai upaya pemulihan ekonomi pasca pandemi covid-19.

“Kalender wisata ini memang sengaja saya dorong setelah pandemi mereda. Jadi, kalender wisata ini salah satu cara kami mempercepat pemulihan ekonomi pasca pandemi,” pungkasnya. (Ali HS, Samsul A/Red/Falih Media)

  Anda dapat menyiarkan ulang, menulis ulang, dan atau menyalin konten ini dengan mencantumkan sumber falihmedia.com

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon