Bupati Fauzi Siapkan Kegiatan Sebulan Penuh Dalam Memperingati Bulan Bung Karno


FALIHMEDIA.COM | SUMENEP – Memperingati Bulan Bung Karno yang jatuh pada bulan Juni 2023 ini, Bupati Sumenep Achmad Fauzi menyiapkan sejumlah kegiatan. Hal itu ditujukan untuk menghidupkan sektor UMKM dan menjaga kelestarian budaya lokal.

Ketua DPC PDI Perjuangan Sumenep ini mencanangkan kegiatan selama satu bulan penuh. Tentu dalam rangka mengenang dan menghormati segenap jasa-jasa Sang Proklamator itu untuk bangsa dan negara.

Selain itu juga untuk membumikan Pancasila dan Trisakti yang menjadi ajaran Bung Karno.

“Menyambut bulan Bung Karno ini kita menyiapkan acara selama sebulan penuh, ini bagian dari mengimplementasikan Pancasila dan Trisakti yang menjadi ajaran Bung Karno,” kata tokoh muda yang juga Bupati Sumenep, pada Sabtu (3/6/2023) kemarin.

Fauzi mengatakan, kegiatan Bulan Bung Karno digelar sebagai salah satu cara untuk merawat Pancasila sebagai ideologi bangsa. Dia juga mengingatkan pentingnya pesan sang proklamator RI agar tetap memegang teguh prinsip Trisakti, yakni berdikari dalam bidang politik, ekonomi dan budaya.

“Berdikari dalam politik, berdikari dalam ekonomi dan berdikari dalam budaya itu adalah ajaran Bung Karno yang menjadi prinsip dan akan selalu dipegang teguh. Karena itu dalam kegiatan itu akan melibatkan UMKM dan sentuhan budaya seperti menghadirkan kesenian tradisionak musik Tong-Tong,” tambahnya.

Fauzi mengatakan, pada Minggu 4 Juni 2023, besok, Pemkab Sumenep akan membuka acara bulan Bung Karno dengan menggelar touring ke Bukit Lanjari, di desa Soddara, Kecamatan Pasongsongan, Kabupaten Sumenep dengan melibatkan seluruh komunitas motor.

Acara selanjutnya pada 6 Juni, yakni doa bersama sekaligus tumpengan bersama para kiai dan ulama Sumenep, untuk mendoakan dan mengenag jasa-jasa sang Proklamator RI tersebut. (Ibnu Abbas, Nur Faishal/Red/Falih Media)

  Anda dapat menyiarkan ulang, menulis ulang, dan atau menyalin konten ini dengan mencantumkan sumber falihmedia.com

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon