FALIHMEDIA.COM | JAKARTA – Kementerian Pekerjaan Umum (PU) akan segera merampungkan pembangunan tol fungsional yang ditargetkan dapat beroperasi sebelum musim mudik Lebaran 2025.
Menteri Pekerjaan Umum, Dody Hanggodo, mengungkapkan bahwa pihaknya menargetkan tol ini bisa digunakan mulai H-10 Lebaran.
“Harapannya nanti tambahan jalur tol fungsional ini bisa rampung tepat waktu. Saat saya terakhir meninjau, prosesnya masih berlangsung,” ujar Dody saat ditemui di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Selasa (18/2/2025).
Dody menjelaskan, pihaknya berencana menambah panjang jalur tol fungsional hingga 58 kilometer. Penambahan ini difokuskan pada dua titik, yakni Palembang dan Yogyakarta.
“Tol fungsional ini nantinya akan bertambah sekitar 58 km. Saat ini, kami tengah menggenjot penyelesaian ruas Palembang dan Yogyakarta. Khusus di Jogja, jalur dari Prambanan hingga dekat bandara sepanjang 6 km sedang dipercepat,” katanya.
Upaya percepatan ini dilakukan sebagai langkah antisipasi terhadap lonjakan arus kendaraan menjelang Hari Raya Idul Fitri 1446 Hijriyah.
Dody menegaskan bahwa keberadaan tol fungsional ini diharapkan dapat membantu mengurai kemacetan, terutama di jalur-jalur yang menjadi pusat kepadatan pemudik.
“Supaya bisa difungsikan tepat waktu dan membantu melerai kemacetan saat arus mudik,” tambahnya.
Dengan adanya tambahan jalur ini, para pemudik diharapkan dapat menikmati perjalanan yang lebih lancar dan aman saat menuju kampung halaman.