Ranting NU Sera Barat Bluto Istiqomah Gelar Khotmil Quran Keliling, Pererat Ukhuwah dan Jaga Tradisi

Para Anggota Ranting NU Desa Sera Barat, Kecamatan Bluto, Kabupaten Sumenep saat Melaksanakan Khotmil Quran Keliling di salah satu Rumah Anggota, Rusydi (Foto: Abdul Hadi - KIM Darma Bhakti)

FALIHMEDIA.COM | SUMENEP – Ranting Nahdlatul Ulama (NU) Desa Sera Barat, Kecamatan Bluto, Kabupaten Sumenep, kembali menggelar kegiatan Khotmil Quran Keliling sebagai bagian dari tradisi keagamaan yang terus dijaga secara istiqomah. Kegiatan ini sudah berjalan 5 kali Ramadhan yang bertujuan untuk mempererat ukhuwah Islamiyah serta meningkatkan kecintaan masyarakat terhadap Al-Qur’an.

Khotmil Quran keliling ini dilaksanakan secara rutin di setiap rumah anggota. Dalam setiap pelaksanaannya, anggota bersama-sama membaca serta mengkhatamkan Al-Qur’an.

Ketua Ranting NU Desa Sera Barat, A. Faisol Amir, menyampaikan bahwa kegiatan ini bukan hanya sebagai sarana ibadah, tetapi juga sebagai bentuk dakwah untuk memperkuat spiritualitas umat.

“Kami berharap tradisi ini tetap lestari dan semakin banyak masyarakat yang berpartisipasi. Selain sebagai ladang pahala, ini juga menjadi ajang silaturahmi yang memperkuat persaudaraan,” ujarnya, Jumat (7/3/2025).

Selain khataman, acara juga diisi dengan doa bersama untuk keselamatan bangsa, kegiatan ini mendapat sambutan antusias dari masyarakat yang merasa mendapatkan keberkahan dan ketenangan melalui lantunan ayat-ayat suci.

Dengan istiqomah menggelar Khotmil Quran keliling, Ranting NU Desa Sera Barat Bluto menunjukkan komitmennya dalam menjaga tradisi keagamaan yang penuh berkah. Masyarakat pun berharap kegiatan ini dapat terus berlanjut dan semakin berkembang di masa depan.

  Anda dapat menyiarkan ulang, menulis ulang, dan atau menyalin konten ini dengan mencantumkan sumber falihmedia.com

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *