FALIHMEDIA.COM | SUMENEP – Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) Kecamatan Giligenting mengambil peran strategis dalam mendukung kesehatan dan keselamatan para petugas serta peserta upacara Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan ke-79 Republik Indonesia, yang akan dilaksanakan pada Sabtu tanggal 17 Agustus 2024 di Lapangan Bola Desa Gedugan, Kecamatan Giligenting, Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur.
Kepala Puskesmas Giligenting, K. Idris, S. Kep. Ns., mengungkapkan pihaknya telah menyiapkan berbagai layanan kesehatan prasejahtera untuk mendukung kelancaran acara.
“Layanan ini meliputi pemeriksaan kesehatan sebelum upacara dimulai, penanganan cedera ringan, serta memberikan pertolongan pertama jika terjadi situasi darurat,” ujar Kapus Giligenting, Jumat (16/8/2024).
Selain itu, kata K. Idris pihaknya juga telah menyiapkan P3K lengkap dengan peralatan medis seperti infus.
“Karena lokasi upacara bendera jauh dari puskesmas di khawatirkan ada peserta yang pingsan sehingga perlu penanganan secara cepat dengan memasang infus di tempat sebelum di bawa ke puskesmas dan obat-obatan serta oksigen, kerena biasanya bercermin pada tahun-tahun sebelumnya banyak pasien yang sesak dan mebutuhkan penanganan dengan memasang oksigen,” tandasnya.
Sebagai langkah antisipatif terhadap kejadian darurat, kata K. Idris pihaknya telah mempersiapkan penanganan cepat bagi peserta yang mengalami kondisi serius, seperti cedera berat, pingsan, atau gangguan kesehatan lainnya.
“Kami telah menyiapkan petugas P3K lengkap dengan peralatan medis seperti infus dan oksigen di lokasi upacara, mengingat jarak yang cukup jauh dari puskesmas,” ungkap K. Idris.
“Hal ini dilakukan sebagai langkah preventif, khususnya untuk menangani kasus pingsan atau sesak napas yang mungkin terjadi, berdasarkan pengalaman dari tahun-tahun sebelumnya,” tambahnya.
Dengan kesiapan yang matang ini, Puskesmas Giligenting berharap seluruh rangkaian acara peringatan HUT Kemerdekaan ke-79 Republik Indonesia tahun 2024 dapat berjalan dengan lancar, tanpa hambatan kesehatan yang berarti.
“Semoga kegiatan peringatan HUT RI kali ini berjalan sesuai keinginan tanpa hambatan apapun,” tandas K. Idris.