FALIHMEDIA.COM | SUMENEP – Anggota DPRD Kabupaten Sumenep dari PDI Perjuangan, Nia Kurnia Fauzi, terus menunjukkan kepeduliannya terhadap masyarakat dengan layanan mobil ambulance gratis yang telah beroperasi sejak tahun 2020. Selama lima tahun terakhir, layanan ini tetap eksis dan siap melayani masyarakat selama 24 jam penuh.
Bahkan, mobil ambulance ini juga digunakan untuk antar jemput jenazah para Tenaga Kerja Indonesia (TKI) asal Sumenep yang bekerja di luar negeri, termasuk Singapura dan Malaysia.
Relawan Srikandi Nia Kurnia Fauzi, Anwar, mengungkapkan bahwa layanan ini tetap berjalan secara aktif tanpa henti.
“Sejak 2020 lalu sampai sekarang kita tetap eksis memberikan pelayanan pada masyarakat Sumenep, bahkan kita sering jemput TKI dalam satu minggu dua kali dan juga mengantarkan ke rumah duka,” tuturnya, Minggu (2/3/2025).
Tak hanya itu, mobil ambulance ini juga membantu masyarakat Sumenep dalam kondisi darurat, baik untuk pasien sakit maupun korban kecelakaan.
Sebagai seorang wakil rakyat yang terpilih kembali dalam Pileg 2024 dengan suara terbanyak, yakni 19.627 suara, Nia Kurnia Fauzi ingin terus berkontribusi dalam memberikan kemudahan akses kesehatan bagi masyarakat.
“Mobil ambulance gratis ini hadir untuk memberikan manfaat dan membantu warga yang membutuhkan,” kata Anwar.
Masyarakat Sumenep pun sangat mengapresiasi program kemanusiaan ini. Dengan adanya mobil ambulance gratis ini, warga yang membutuhkan layanan kesehatan atau transportasi jenazah dapat terbantu tanpa harus mengeluarkan biaya.
Sebagai istri Bupati Sumenep, Achmad Fauzi, Nia Kurnia Fauzi terus berkomitmen dalam aksi sosialnya untuk masyarakat. Keberadaan mobil ambulance gratis ini diharapkan dapat terus memberikan manfaat serta memperkuat kepedulian sosial di Kabupaten Sumenep.