FALIHMEDIACOM| BOGOR– Polisi mengungkap kasus pembunuhan sadis di Tanah Sereal, Kota Bogor, yang dilakukan oleh seorang keponakan terhadap tantenya sendiri. Tersangka, Rezky Fauzan alias Eki (28), diketahui tega menghabisi nyawa Evi Latifah (58) setelah lama memendam rasa sakit hati.
Menurut Kasat Reskrim Polresta Bogor Kota, AKP Aji Riznaldi, Eki merupakan anak yatim piatu yang diasuh dan dibiayai oleh korban. Namun, hubungan keduanya kerap diwarnai ketegangan karena korban sering melarang Eki keluar rumah, membuatnya merasa dikekang.
“Akumulasi kekecewaan itu sudah terjadi lama. Puncaknya, setelah cekcok kecil karena diminta mencuci piring, pelaku melampiaskan emosinya,” kata AKP Aji, Senin (7/4/2025).
Keterangan saksi yang merupakan teman dekat korban dan hasil percakapan WhatsApp pelaku menguatkan bahwa Eki kerap mengeluhkan sikap tantenya. “Dalam chat kepada temannya, tersangka sering curhat merasa dikekang dan kesal dengan larangan-larangan yang diberikan korban,” tambah Aji.
Insiden mengerikan itu terjadi ketika Eki, dengan tangan kosong, menghantam wajah korban bertubi-tubi hingga mengeluarkan darah. Meskipun korban sempat terjatuh dan kehilangan kesadaran, Eki terus melanjutkan serangannya selama tujuh menit tanpa henti, yang akhirnya menyebabkan korban meninggal dunia di tempat kejadian.
Saat ini, Eki telah ditetapkan sebagai tersangka pembunuhan dan tengah menjalani proses hukum lebih lanjut.