FALIHMEDIA.COM | SAMPANG – Kecelakaan lalu lintas tragis terjadi di Jalan Raya Jungkarang, Kecamatan Jrengik, Sampang, Selasa (18/2/2025) sekitar pukul 10.30 WIB. Insiden ini melibatkan truk dengan nomor polisi N 8548 UP dan mobil Toyota Kijang nopol M 1461 AU. Akibat tabrakan ini, dua balita meninggal dunia, sementara kedua orang tuanya mengalami luka serius.
Kanit Gakum Lantas Polres Sampang, Ipda Candra Heriyanto, menjelaskan bahwa kecelakaan bermula ketika mobil Kijang yang dikemudikan FH (30) melaju dari Bangkalan menuju Sampang. Saat mencoba mendahului kendaraan lain, mobil tersebut kehilangan kendali.
“Dari arah berlawanan, truk yang dikemudikan A (26) melaju dan tidak dapat menghindar. Akibatnya, terjadi tabrakan adu banteng karena ruang yang tersedia tidak cukup,” ungkap Candra.
Benturan keras membuat kedua kendaraan terhenti di bahu jalan setelah tertahan sebuah pohon. Tragisnya, dua balita di dalam mobil, BN (3) dan N (1), meninggal dunia dalam perjalanan ke rumah sakit. Sementara itu, FH (30) dan istrinya R (27) mengalami luka serius dan kini dirawat intensif di RSUD Moh Zyn Sampang.
“Sopir truk hanya mengalami luka ringan, sementara kendaraan yang terlibat kecelakaan telah diamankan di Satpas Satlantas Polres Sampang,” tambahnya.
Polisi mengimbau pengendara agar lebih berhati-hati serta mematuhi rambu lalu lintas guna mencegah kecelakaan serupa di masa mendatang.