FALIHMEDIA.COM | SUMENEP – Camat Pragaan, Indra Hernawan, memimpin langsung kegiatan gotong royong rutin setiap Jumat di Tugu Keris, Desa Sendang, Kecamatan Pragaan. Kegiatan ini melibatkan tidak hanya pegawai kecamatan, tetapi juga perangkat Desa Sendang untuk memastikan kebersihan lokasi.
Indra menjelaskan bahwa Tugu Keris akan segera diresmikan sebagai ikon budaya Kabupaten Sumenep. Hal ini sangat penting karena Sumenep dikenal sebagai wilayah dengan empu keris terbanyak di dunia, yang juga telah diakui oleh UNESCO.
“Tugu Keris ini merupakan simbol kebanggaan budaya kita. Oleh karena itu, menjelang peresmian, kami melakukan aksi bersih-bersih di sini agar tempat ini lebih tertata dan nyaman,” ujar Indra pada Jumat (24/1/2025) setelah memimpin kegiatan gotong royong.
Lebih lanjut, Indra optimis bahwa peresmian Tugu Keris akan membawa dampak positif bagi perekonomian warga sekitar. Ia meyakini bahwa akan muncul berbagai sentra UMKM yang mampu meningkatkan kesejahteraan masyarakat Pragaan.
“Dengan diresmikannya tugu ini, saya percaya akan muncul potensi ekonomi baru yang memberikan banyak manfaat bagi masyarakat di sini,” tutupnya.