DPC ISSITA Sumenep Gelar Audiensi dengan Dandim 0827 Sumenep untuk Tingkatkan Sinergitas dan Pariwisata

Dewan Pengurus Cabang (DPC) Asosiasi Wisata Olahraga dan Minat Khusus Indonesia atau Indonesian Sport and Special Interest Tourism Association (ISSITA) Sumenep, melakukan audiensi dengan Komandan Kodim 0827 Sumenep Letkol Inf. Yoyok Wahyudi, S.I.P. (Foto: Sumenepkab.go.id)

FALIHMEDIA.COM | SUMENEP – Dalam upaya mempererat silaturahmi dan meningkatkan sinergitas, Dewan Pengurus Cabang (DPC) Asosiasi Wisata Olahraga dan Minat Khusus Indonesia (ISSITA) Sumenep mengadakan audiensi dengan Komandan Kodim 0827 Sumenep, Letkol Inf. Yoyok Wahyudi, S.I.P., pada Rabu (26/06/2024).

Ketua DPC ISSITA Sumenep, Naghfir, mengungkapkan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk memperkenalkan ISSITA sebagai asosiasi di bawah Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif RI yang menggabungkan olahraga dan wisata. Tujuan ini diharapkan dapat meningkatkan jumlah wisatawan lokal, nasional, dan internasional di berbagai daerah, termasuk Kabupaten Sumenep.

Naghfir menjelaskan bahwa DPC ISSITA Sumenep, yang dibentuk pada 19 Mei 2024, membutuhkan dukungan dari berbagai pihak, termasuk Kodim 0827 Sumenep, untuk mengembangkan sektor pariwisata di Kabupaten Sumenep.

“Sinergitas dengan berbagai pihak sangat diperlukan oleh DPC ISSITA Sumenep, yang merupakan DPC pertama di Indonesia, agar kemajuan sektor pariwisata di Kabupaten Sumenep dapat segera terwujud. Termasuk kolaborasi dengan Kodim 0827 Sumenep yang dikenal dekat dengan rakyat,” katanya.

Komandan Kodim 0827 Sumenep, Letkol Inf. Yoyok Wahyudi, S.I.P., M.Han., menyambut positif audiensi ini dan berterima kasih atas kunjungan pengurus DPC ISSITA Sumenep ke Makodim 0827. Ia mengapresiasi misi ISSITA yang berfokus pada kemajuan pariwisata Kabupaten Sumenep.

“Tujuan mulia yang diusung oleh DPC ISSITA Sumenep harus didukung sepenuhnya oleh Kodim 0827. Kami berharap Kabupaten Sumenep dapat menjadi kota dengan daya tarik wisata tinggi melalui berbagai objek wisata unggulannya,” ujar Letkol Inf. Yoyok Wahyudi.

Dandim berharap agar kolaborasi antara Kodim 0827 Sumenep dan DPC ISSITA Sumenep dapat terus berlanjut, dengan menginisiasi berbagai event pariwisata bergengsi berskala nasional dan internasional.

Pada kesempatan tersebut, DPC ISSITA Sumenep memberikan T-Shirt ISSITA dan cinderamata berupa keris kepada Dandim 0827 Sumenep, yang diserahkan langsung oleh Ketua DPC ISSITA Sumenep.

Acara silaturahmi ini juga dihadiri oleh Mayor Cba Ari Pamungkas, Kasdim 0827 Sumenep, serta beberapa pengurus DPC ISSITA Sumenep.

  Anda dapat menyiarkan ulang, menulis ulang, dan atau menyalin konten ini dengan mencantumkan sumber falihmedia.com

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon