Harga Cabai di Pasar Sumenep Kembali Normal Pasca Idul Adha

Pedagang komoditas cabai dan bahan pangan di Pasar Tradisional Sumenep (Foto: Sakhwini)

FALIHMEDIA.COM | SUMENEP – Setelah Hari Raya Idul Adha pekan lalu, konsumen di pasar tradisional Sumenep merasa lega. Harga komoditas cabai, yang sebelumnya sempat melambung, kini berangsur normal dan mulai stabil.

“Saat ini harga kebutuhan pokok mulai berangsur normal setelah sempat melonjak selama Idul Adha. Permintaan konsumen yang menurun telah menyebabkan harga-harga kembali turun,” terang Kepala Bidang Perdagangan, Dinas Koperasi Usaha Kecil dan Menengah Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Sumenep, Idham Halil, Rabu (26/06/2024).

Selain cabai, harga beras di pasar juga masih stabil. Beras kualitas premium dijual seharga Rp 15.000 per kg, sementara kualitas medium seharga Rp 11.900 per kg. Harga gula pasir tetap Rp 17.000 per kg.

“Harga minyak goreng curah tetap Rp 17.000 per liter, minyakita 1 liter Rp 15.000, dan minyak goreng kemasan 2 liter Rp 38.000,” jelas Idham.

Harga daging juga stabil. Daging sapi dijual seharga Rp 120.000 per kg, daging ayam kampung Rp 90.000 per kg, dan daging ayam broiler Rp 38.000 per kg.

“Harga telur juga tidak berubah. Telur ayam ras Rp 28.000 per kg, dan telur ayam kampung Rp 48.000 per kg,” ungkap Idham.

Dinas Koperasi Usaha Kecil dan Menengah Perindustrian dan Perdagangan Sumenep terus memantau harga sembako secara rutin di Pasar Anom Baru sebagai pasar induk, dan Pasar Bangkal sebagai pembanding.

  Anda dapat menyiarkan ulang, menulis ulang, dan atau menyalin konten ini dengan mencantumkan sumber falihmedia.com

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon