Bupati Sumenep Membacakan Puisi pada Pembukaan Lomba Puisi dan Pidato Karya Bung Karno

Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo, saat Membacakan Puisi pada Pembukaan Lomba Baca Puisi dan Pidato Karya Bung Karno di Pendopo Agung Keraton (Foto: Sumenepkab.go.id)

FALIHMEDIA.COM | SUMENEP – Di momen yang jarang terjadi, Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo, tampil membacakan puisi pada pembukaan Lomba Baca Puisi dan Pidato Karya Bung Karno. Acara ini diselenggarakan oleh Ikatan Wartawan Online (IWO) Sumenep di Pendopo Agung Keraton, pada Sabtu, 29 Juli 2024.

Puisi yang dibacakan Bupati Sumenep ini adalah karya asli beliau sendiri yang berjudul “Bangunlah Anak-anak Bangsa”. Dengan penuh semangat, beliau membawakan puisi tersebut, sehingga mendapat tepuk tangan meriah dari seluruh hadirin.

“Saya berusaha tampil dan membacakan puisi ini untuk memberikan semangat kepada semua meskipun sebagai Bupati saya tetap harus belajar, meskipun membaca puisi tidaklah mudah,” ujar Achmad Fauzi.

Bupati Fauzi mengapresiasi kegiatan tahunan yang diadakan oleh IWO Sumenep bekerja sama dengan Pemkab Sumenep ini. Sangatlah penting semangat belajar yang harus dimiliki oleh semua kalangan, terutama generasi muda.

“Jika sesuatu dilakukan dengan sungguh-sungguh, maka akan tercapai hasil yang diharapkan,” tambahnya.

Bupati Fauzi juga berharap agar Lomba Baca Puisi dan Pidato Bung Karno ini dapat terus dilaksanakan secara berkelanjutan, bahkan lebih luas lagi, sehingga bisa menjadi acara se-Madura.

Ketua IWO Sumenep, Imam Mustain, menjelaskan bahwa lomba ini bertujuan untuk membangkitkan semangat juang dan nasionalisme di kalangan siswa dan mahasiswa. Selain itu, acara ini juga bertujuan agar masyarakat umum di Kabupaten Sumenep, khususnya generasi muda, lebih mengenal perjuangan Bung Karno melalui seni dan literasi.

“Melalui lomba baca puisi dan pidato ini, kami berharap masyarakat Sumenep, khususnya generasi muda, dapat memiliki jiwa kebangsaan dan rasa cinta tanah air,” ujar Imam Mustain.

Imam menambahkan bahwa selain lomba baca puisi dan pidato karya Bung Karno, acara ini juga merupakan bagian dari Kalender Event Sumenep 2024, yang dikenal sebagai Bulan Bung Karno pada bulan Juni. Untuk menarik banyak peserta dan membuat pemenang senang, panitia telah menyiapkan hadiah menarik.

“Kami menyediakan hadiah menarik bagi para pemenang, termasuk trofi, sertifikat, dan uang pembinaan. Juara 1 akan mendapatkan Rp1.000.000,-, Juara 2 Rp750.000,-, Juara 3 Rp500.000,-, dan Juara 4 Rp250.000,-,” jelasnya.

Dengan adanya acara ini, diharapkan semangat juang dan nasionalisme di kalangan generasi muda dapat terus berkembang dan menghargai perjuangan para pahlawan, khususnya Bung Karno.

  Anda dapat menyiarkan ulang, menulis ulang, dan atau menyalin konten ini dengan mencantumkan sumber falihmedia.com

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *