Benarkah Suara Misterius di Desa Moncek Tengah Sumenep Berasal Dari Pipa Tandon? Ini Faktanya

Pipa Tandon Moncek Tengah (Foto: Agussasi)

FALIHMEDIA.COM | SUMENEP – Terjadinya suara di sertai getaran di Desa Moncek Tengah, Kecamatan Lenteng, Kabupaten Sumenep yang terjadi pada Sabtu (12/8/2023) lalu masih menjadi misteri.

Kini, muncul spekulasi di kalangan masyarakat tentang suara misterius tersebut berasal dari aliran air pada pipa.

Warga menyebut, pipa itu tersambung pada tandon yang jaraknya 40 meter dari lokasi yang diduga menjadi sumber suara misterius tersebut.

Tandon itu disangga 4 tiang dan berada di sebuah lahan terbuka. Lokasinya memang cukup jauh dari sumber suara misterius. Pipa saluran itu ditanam di bawah rumah warga sejak 2017.

“Kalau informasi yang kami dapat pipa itu sudah beroperasi sejak 2017 lalu. Ada informasi kemungkinan suara itu muncul saat pipa dinyalakan,” ujar Ketua Tim Pendampingan Revisi Rencana Tata Ruang ITN Malang Ardiyanto Maksimilianus.

Sebagian warga tidak setuju dengan pendapat suara misterius itu berasal dari pipa air berukuran 4 dim yang ditanam di bawah rumah warga sejak 2017.

“Sampai sekarang masih dipakai. Tapi beberapa kali dihidupkan, dimatikan, dihidupkan, tapi tidak ada pengaruhnya. Tidak menimbulkan suara seperti hari Sabtu itu,” ujarnya, Kamis (17/8/2023).

Plt Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Sumenep Andy Ricky Kurniawan juga meyakinkan bahwa pada saat seismograf dipasang oleh Tim BMKG Tretes, mesin bor pipa air itu dicoba dihidupkan untuk mengalirkan air lewat pipa.

“Tetapi tidak menimbulkan suara ketukan atau bahkan tidak menimbulkan getaran,” kata dia.

Kesimpulan awal yang diambil ITN pun tidak memperhitungkan pipa air itu sebagai penyebab suara misterius di Sumenep. Suara itu diduga karena adanya pergerakan di bawah tanah, tepatnya dalam rongga batuan.

“Pergerakan rongga batuan itu disebabkan oleh beberapa hal,” tandas pria yang juga menjabat Ketua Tim Kajian Resiko Bencana wilayah Kabupaten Sumenep itu.

  Anda dapat menyiarkan ulang, menulis ulang, dan atau menyalin konten ini dengan mencantumkan sumber falihmedia.com

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *