SosBud  

Babinsa Koramil 23/Giligenting Bantu Petani Bersihkan Lahan untuk Tanam Jagung

Serda Agus, Babinsa Koramil 23/Giligenting, bersama warga Desa Gedugan membersihkan lahan kosong yang dipenuhi rumput liar. Kegiatan gotong-royong ini dilakukan sebagai persiapan lahan untuk ditanami jagung, sekaligus mempererat silaturahmi antara Babinsa dan warga binaan. Pemilik lahan, Suheri, mengapresiasi bantuan Babinsa yang turut meringankan pekerjaan para petani

FALIHMEDIA.COM | SUMENEP – Babinsa Koramil 23/Giligenting, Serda Agus, menunjukkan kepeduliannya terhadap warga dengan turun langsung membantu petani membersihkan lahan kosong yang akan ditanami jagung. Kegiatan gotong-royong ini dimulai dengan membersihkan rumput liar yang tumbuh subur di area tersebut.

Kegiatan ini tidak hanya bertujuan untuk meringankan beban petani, tetapi juga sebagai upaya Serda Agus untuk terus menjalin kedekatan dan kebersamaan dengan warga di wilayah binaannya. Salah satu warga yang menerima bantuan tersebut adalah Suheri, pemilik lahan di Desa Gedugan, Kecamatan Giligenting, Kabupaten Sumenep.

“Lahan milik Suheri yang banyak ditumbuhi rumput liar kini dibersihkan untuk dijadikan kebun jagung,” kata Serda Agus pada Kamis (24/10/2024).

Menurut Serda Agus, kerja bakti ini merupakan bentuk nyata dukungan aparat komando kewilayahan dalam membantu warga binaan. Ia berharap kegiatan ini dapat meringankan pekerjaan petani dan menghasilkan panen jagung yang melimpah.

Pemilik lahan, Suheri, mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada Babinsa Koramil 23/Giligenting atas bantuan yang diberikan. Gotong-royong tersebut sangat membantu membersihkan lahan dari tumbuhan liar.

“Terima kasih kepada Babinsa yang telah ikut membantu membersihkan lahan ini. Semoga setelah ditanami jagung, hasilnya bisa maksimal,” ujar Suheri.

Exit mobile version