Muhibbin dan Srikandi Lembung Barat Gelar Istighasah Kemenangan FINAL di Pilkada 2024

KH Ali Fikri, S.Ag, M.Pd.I saat Memberikan Tausyiah di Acara Istighasah Kemenangan FINAL yang di Selenggarakan oleh Muhibbin dan Srikandi di Desa Lembung Barat, Kecamatan Lenteng, Kabupaten Sumenep (Foto: Oki Suliyoni)

FALIHMEDIA.COM | SUMENEP – Menjelang perhelatan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024, dua elemen pendukung utama pasangan calon Bupati Sumenep KH Ali Fikri, S.Ag, M.Pd.I, dan KH Muh. Unais Ali Hisyam, S.Sos, M.Pd.I, yakni Muhibbin dan Srikandi, mengadakan acara Istighasah Kemenangan bertajuk “Kemenangan FINAL”. Acara ini dihelat sebagai ikhtiar spiritual untuk memohon kemenangan dalam ajang politik yang semakin mendekat. Acara yang ditempatkan di Desa Lembung Barat, Kecamatan Lenteng, Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur, istighasah ini dihadiri ratusan simpatisan, pendukung, dan tokoh agama serta dari empat desa, yaitu Lembung Barat, Lembung Timur, Benaresep, dan Bilepora.

Acara dibuka dengan pembacaan surah Yasin bersama yang dipimpin oleh K. Hasbullah, diikuti dengan ceramah agama oleh KH Ali Fikri A. Warits. Dalam ceramahnya, beliau menekankan pentingnya memilih pemimpin yang sesuai dengan hati nurani, tanpa intervensi dari pihak lain.

“Kami bersyukur dapat menyelenggarakan Istighasah Kemenangan FINAL ini. Selain sebagai wujud kecintaan antar umat muslim, acara ini juga menjadi ajang silaturahmi bagi warga sekitar,” ujar KH Abd Warits dalam sambutannya pada Minggu (6/10/2024) malam.

Istighasah ini bukan hanya untuk memanjatkan doa demi kemenangan calon yang diusung, tetapi juga untuk memohon agar Pilkada 2024 berjalan damai dan lancar, serta memperkuat persatuan bangsa.

“Kami percaya bahwa ikhtiar spiritual melalui istighasah adalah bagian penting dari perjuangan kami. Dengan ridho Allah SWT dan kerja keras, kami yakin kemenangan akan menyertai kami,” ujar KH Abd Warits.

Acara ini semakin meriah dengan penampilan Banjari dari Pondok Pesantren Al-Azizy yang menyanyikan lagu-lagu religi. Lantunan shalawat membuat suasana semakin khusyuk, dan jamaah yang hadir pun ikut larut dalam semangat keagamaan. Acara ditutup dengan doa bersama yang dipimpin oleh K. Imam Shafi’e, memohon kesuksesan Pilkada 2024 dan persatuan seluruh elemen masyarakat.

  Anda dapat menyiarkan ulang, menulis ulang, dan atau menyalin konten ini dengan mencantumkan sumber falihmedia.com

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon